Wednesday, June 6, 2012

Sekolah Di Riau Menggunakan Linux [Old InfoLinux]

PT. Chevron Pacific Indonesia menyumbangkan 3145 komputer kepada 60 sekolah di provinsi Riau. Semua komputer dipasang sistem operasi dan aplikasi komputer Linux BlankOn 6.0 Ombilin. Pemasangan dan pendistribusian komputer ini bekerja sama dengan PCR (Politeknik Caltex Riau), AOSI (Asosiasi Open Source Indonesia), Kementerian Ristek RI, dan YPLI (Yayasan Penggerak Linux Indonesia). Tim teknis pemasangan 3145 komputer diberikan pelatihan administrasi sistem dan jaringan Linux BlankOn oleh Rahman Yusri Aftian, Manajer Rilis BlankOn. Pe1atihan juga diberikan kepada 120 guru dari 60 sekolah yang menerima komputer oleh Rusmanto dari InfoLINUX, dan Julianto Arief Setiadi dari Divisi Pendidikan Sekolah Nurul Fikri Computer. Serah terima komputer dilaksanakan bersamaan dengan seminar Open Source Software untuk Pendidikan pada 13 Oktober 2010, dengan narasumber Ketua Asosiasi Open Source Indonesia, Betti Alisiahbana, aktivis Linux yang juga dosen Universitas Gunadarma, I Made Wiryana, dan Asisten Deputi Menteri Riset dan Teknologi RI, Kemal Prihatman. Para peserta terlihat antusias dalam mengikuti kegiatan, dan merasa bangga dengan BlankOn sebagai sistem operasi buatan anak bangsa yang kehebatannya dapat disejajarkan dengan sistem operasi dan aplikasi komputer buatan luar negeri. BlankOn telah memenuhi kebutuhan kuri kulum TIK sekolah, khususnya SMP/MTs dan SMA/MA.

Related Post



No comments:

Post a Comment